Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Cara mengatasinya


Kuku berwarna kuning: Penyebab dan cara mengatasinya

Penyebab Kuku Berwarna Kuning dan Cara mengatasinya~Kuku yang berwarna dan berbentuk aneh bisa menjadi salah satu indikator penyakit serius seperti penyakit lever, paru-paru, ginjal, atau kurang nutrisi. Meski begitu, kuku yang berwarna kuning bisa jadi tak menunjukkan masalah organ tubuh bagian dalam. Ini dia beberapa hal yang bisa menyebabkan kuku berwarna kuning.

1. Jamur
Jamur yang tumbuh di bawah kuku akan mengubah warna kuku Anda. Kuku yang menguning karena infeksi jamur akan menjadi kering dan perlahan mengeluarkan bau tak sedap. Bau busuk ini disebabkan oleh jamur yang merusak komponen kuku. Untuk mengatasinya, Anda bisa menggunakan obat anti jamur yang diberikan oleh dokter.

2. Merokok
Merokok memang berdampak pada banyak bagian tubuh Anda, termasuk kuku. Selain menyebabkan masalah kesehatan serius, merokok juga membuat kuku berwarna kuning.

3. Selalu memakai cat kuku
Bingung kenapa kuku yang sering mendapatkan manikur da n pedikur secara teratur justru berubah warna menjadi kekuningan? Mungkin cat kuku yang selalu Anda pakai adalah penyebabnya. Penggunaan pembersih cat kuku yang berlebihan akan menghilangkan oksigen yang dibutuhkan kuku untuk mempertahankan warna alami mereka. Tak ada salahnya melakukan manikur dan pedikur tapi luangkan juga waktu bagi kuku untuk bernafas.
Lalu, bagaimana cara mengatasi kuku yang sudah berubah warna menjadi kuning? Anda bisa melakukan beberapa cara di bawah ini.

1. Pertama-tama coba periksakan kuku Anda pada dokter. Mungkin kuku Anda terkena infeksi jamur. Jika iya, maka gunakan perawatan dan obat jamur yang disarankan oleh dokter.

2. Jika tidak, maka Anda bisa melakukan beberapa langkah ini untuk mengembalikan warna kuku seperti semula. Pertama, rendam tangan dalam mangkuk kecil berisi air hangat dan sabun selama 10 - 15 menit. Ini akan melonggarkan kotoran yang ada pada kuku dan membuat pembersihan lebih mudah.

3. Gunakan sikat kuku dengan bulu lembut untuk membersihkan kuku. Pastikan juga menggosok pada bagian atas dan bawah kuku.

4. Siapkan mangkuk lain berisi campuran jus lemon dan baking soda. Ambil sedikit dan gosokkan pada kuku bagian atas dan bawah. Ini akan membantu memutihkan kuku.

5. Gunakan pelembab tangan dan kuku setelah proses ini karena lemon bisa membuat kuku kering.

6. Anda juga bisa menggunakan bola kapas yang dicelupkan pada minyak esensial lemon untuk kuku dan kutikula. Ini akan membantu mencerahkan warna kuku tanpa membuatnya kering. Minyak lemon juga membantu memberikan nutrisi pada kutikula. Secara bertahap kuku akan semakin sehat dan terlihat lebih putih.

7. Selalu gunakan cat kuku dengan kualitas yang baik untuk kuku Anda.

8. Hindari menggunakan cat kuku berwarna merah cerah dan hitam. Menggunakan cat kuku berwarna gelap terlalu seirng akan membuat noda pada kuku semakin sulit hilang. Lebih baik gunakan cat kuku dengan warna yang lebih cerah.

9. Cobalah untuk tidak menggunakan cat kuku dalam jangka waktu tertentu. Ini memberikan waktu bagi kuku Anda untuk bernapas dan beristirahat.
Nah, itu dia penyebab dan cara mengatasi warna kuku yang berubah kekuningan. Segera tinggalkan hal-hal yang bisa membuat kuku Anda menguning, atau lakukan langkah-langkah di atas untuk menjaga kuku tetap sehat berkilau.



Source:merdeka.com

0 komentar:

Posting Komentar